Pemkot Gorontalo Raih Penghargaan Terbaik Nasional Terkait Peningkatan PAD

REDAKSI
Pj Wali Kota Gorontalo Ismail Madjid menerima penghargaan dari Kemendagri. Foto Istimewa.
 

HESTEK.CO.ID – Menjelang tutup tahun 2024, Pemerintah Kota Gorontalo kembali mencatatkan prestasi membanggakan, tidak hanya di tingkat lokal tetapi juga skala nasional.

Dipimpin oleh Ismail Madjid sebagai Penjabat (Pj) Wali Kota, dengan dukungan Deddy Kadullah sebagai Sekretaris Daerah (Sekda), Kota Gorontalo sukses meraih penghargaan APBD Award 2024 dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

banner 120x600

Penghargaan ini diberikan atas capaian luar biasa Pemerintah Kota Gorontalo sebagai daerah dengan peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) tertinggi di kategori kota se-Indonesia.

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya kepada Ismail Madjid, yang turut didampingi oleh Kepala Badan Keuangan Kota Gorontalo, Nuryanto, dalam sebuah seremoni yang berlangsung pada Rabu (18/12/2024) di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta.

“Alhamdulillah, kami bersyukur atas penghargaan ini sebagai pemerintah kota dengan peningkatan PAD tertinggi di Indonesia,” ujar Nuryanto melalui pesan singkat WhatsApp.

Keberhasilan ini tidak datang begitu saja. Kemendagri mengapresiasi berbagai strategi efektif yang dijalankan oleh Pemerintah Kota Gorontalo dalam meningkatkan PAD. Usaha tersebut mencakup berbagai inovasi, kebijakan, dan kerja keras dari seluruh elemen pemerintahan.

Salah satu langkah kunci adalah percepatan penyusunan regulasi, termasuk Peraturan Daerah (Perda) dan Peraturan Wali Kota (Perwako) yang menjadi dasar hukum penerimaan PAD.

“Kami juga memanfaatkan teknologi informasi dan digitalisasi untuk mempercepat proses pembayaran pajak serta retribusi daerah,” jelas Nuryanto.

Selain itu, Badan Keuangan Kota Gorontalo aktif mengedukasi masyarakat melalui sosialisasi dan kampanye untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya membayar pajak dan retribusi daerah.

“Kemitraan dengan berbagai pihak, termasuk media, komunitas, dan masyarakat umum, juga terus kami perkuat,” tambahnya.

Dengan pendekatan yang komprehensif ini, Kota Gorontalo berhasil mencatatkan pencapaian yang patut menjadi contoh bagi daerah lainnya di Indonesia.