Seriusi Pemberantasan Peredaran Narkoba, Marten Taha : Perusak Generasi Penerus

Wali Kota Gorontalo, Marteh Taha. [Istimewa]
 

HESTEK.CO.ID – Pemerintah Kota (Pemkot) Gorontalo bertekat akan senantiasa menekan penyebaran dan penyalagunaan narkoba.

Hal itu disampaikan Wali Kota Gorontalo, Marten Taha, saat menghadiri rakor pengembangan dan pembinaan tanggap ancaman bahaya narkoba, Senin (19/2/2024), yang diselenggarakan BNN Kota Gorontalo.

banner 120x600

Menurutnya, memberantas penyebaran dan penyalahgunaan narkoba adalah hal yang mutlak untuk dilaksanakan, dikarenaknan narkoba menjadi ancaman terbesar yang dapat merusak generasi penerus bangsa.

“Kita bikin agar daerah kita ini betul-betul tanggap terhadap ancaman rusaknya generasi muda kita dengan adanya peredaran dan penyalahgunaan narkotika di wilayah kota Gorontalo,” kata Marten Taha.

Dalam memberantas narkoba kata Marten, pihaknya bersandar pada beberapa regulasi, yakni instruksi presiden nomor 2 tahun 2019 dan peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) nomor 19 tahun 2020.

“Juga sudah ada juga Perwako (Peraturan wali kota) tentang rencana aksi daerah, yang mengatur pencegahan dan pemberantasan peredaran penyalahgunaan narkoba,” uajrnya.

Rencana aksi tersebut kata Marten, akan dilakukan di seluruh lintas sektor, misalnya di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, serta Dinas kesehatan.

“Di Kota Gorontalo dari 50 kelurahan ini sudah ada 8 kelurahan yang di kategorikan Bersinar,” kunci marten.

(hsk/adv/and)

banner 120x600

Follow Hestek.co.id untuk mendapatkan berita terkini. Klik Whatsapp Channel dan Google News.

error: Content is protected !!