Temui Ditjen Sanitasi KemenPUPR, Marten Taha Minta Dukungan Atasi Sampah di Kota Gorontalo

 

Hestek, GORONTALO – Wali Kota Gorontalo, Marten Taha, melakukan kunjungan kerja ke Kementerian PUPR di Jakarta, Kamis (12/01/2023).

Kunjungan kerja dalam rangka program dan kebijakan Pemerintah Kota Gorontalo dalam penanganan dan pengelolaan sampah di Kota Gorontalo.

banner 120x600

Dalam pemaparannya dihadapan Ditjen Sanitasi Kementerian PUPR, Tanozisochi Lase, Marten Taha menyampaikan produksi sampah di Kota Gorontalo mencapai 137 hingga 140 ton perhari.

“Dan dari 140 Ton produksi sampah per hari itu sekarang kita baru mampu pada tingkatan 24 persen pengurangan,” kata Marten Taha.

Wali Kota dua periode itu menuturkan, dari hal tersebut diharapkan mendapat dukungan dari Pemerintah Pusat terhadap penanganan sampah industri masyarakat tersebut sehingga bernilai ekonomis.

“Kendalanya kita saat ini terkait dukungan kendaraan pengangkut sampah. Mudah-mudahan ini mendapatkan perhatian dari Pemerintah Pusat,” ujarnya.

Pemerintah Kota Gorontalo, lanjut Marten, juga telah membangun sistem pengolahan sampah dengan inovasi teknologi mesin pencacah sampah dan pengayak kompos yang efektif dan efisien dengan tiga cara, yakni Reduce, Reuse, Recycle.

“Semuanya telah tesebar di 9 kecamatan, ada 10 TPS-3R,” beber Marten.

Meski demikian, kata dia, dalam pelaksanaan tugas operasional dilapangan masih diperhadapkan berbagai kendala, seperti keterbatasan armada atau kendaraan pengangkut sampah.

“Maka pada kesempatan ini kami menyerahkan proposal terkait dukungan bantuan pengembangan sarana dan prasarana penunjang penanganan Sampah ini,” tuntasnya. (Adv)

banner 120x600

Follow Hestek.co.id untuk mendapatkan berita terkini. Klik Whatsapp Channel dan Google News.

error: Content is protected !!