Sekda Kota Gorontalo Buka Pelatihan Cerdas Berinternet Untuk DWP

Sekda Kota Gorontalo, Ismail Madjid, hadir di kegiatan cerdas berinternet yang digelar DWP Kota Gorontalo. [dokpim]
 

HESTEK.CO.ID – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Gorontalo, Ismail Madjid, memberikan apresiasi terhadap kegiatan pelatihan cerdas berinternet yang diselenggarakan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Gorontalo, Selasa (5/12/2023).

Ismail mengatakan, pelatihan tersebut merupakan bentuk pengembangan potensi dan wawasan dari anggota DWP Kota Gorontalo.

Sebagai istri aparatur negara, kata dia, DWP dituntut dapat meningkatkan peranannya dalam berkontribusi serta memberdayakan dan memajukan kaum perempuan dalam segala bidang.

“Ini sebuah kesempatan kita untuk tumbuh dan mengembangkan pengetahuan tentang kecerdasan berinternet. Semoga kita dapat bersama-sama meningkatkan kualitas hidup dan produktifitas melalui pemanfaatan internet dengan bijak,” kata Ismail Madjid.

Penasehat DWP Kota Gorontalo menuturkan sebagai pengguna internet dituntut untuk cerdas, terlebih di zaman saat ini dimana serbuan teknologi informasi tumbuh secara pesat.

“Agar kita akan bersama-sama mengeksplorasi cara untuk menggunakan internet secara cerdas, bijak dan tentu saja produktif,” tandasnya.

(hsk/adv/oyi)

Post ADS

Follow Hestek.co.id untuk mendapatkan informasi terkini lainnya. Klik WhatsApp Channel & Google News