HESTEK.CO.ID – Guna memutus mata rantai kekerasan seksual terhadap perempuan dan anak, pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Gorontalo nomor urut 1, Syam T. Ase – Sohidin, bakal membangun rumah Tahfidz di setiap Kecamatan, Kamis (31/10/2024).
Hal itu terungkap dalam debat publik yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo, Rabu (30/10/2024) malam.
Baca Juga: Kampanye Perdana di Tilango, SYAH Sasar Dukungan Dapil Telaga CS
“Kami hadir untuk menjawab kondisi yang terjadi di daerah ini. Anggaran 1 miliar adalah jawaban yang pasti, dan anggarannya tidak seperti 20 tahun yang lalu, dengan 1 miliar bagaimana kita mengakomodir gaji imam masjid, gaji bate, dan seluruh gaji pegawai syar’i, yang insya Allah akan kita akomodir dalam 1 miliar satu kecamatan,” kata Syam T. Ase.
“Kemudian kita akan membangun 1 rumah Tahfidz di 1 Kecamatan se Kabupaten Gorontalo. Kami juga lahir dengan anggaran 350 juta per 1 desa, angka ini adalah angka yang pasti yang kami ambil dari DAU peruntukan yang insya Allah kita sinergikan dengan anggaran dana Desa,” tambahnya.
Baca Juga: Pilbup Gorontalo 2024, SYAH Kukuhkan Tim Pemenangan Tingkat Desa
Pasangan dengan jargon SYAH itu juga akan memperhatikan gaji para guru ngaji yang sampai saat ini belum mendapatkan perhatian dengan baik.
“Kita tau bersama ABPD kita sekarang defisit, maka jawabannya adalah lahirnya 350 juta setiap desa adalah bagian sinergitas. Insya Allah kita bangun desa bagaimana mensejahterakan para imam, mensejahterakan para guru ngaji yang ada di desa yang hari ini gajinya masih di bawah,” tandas Syam T. Ase.