Post ADS 1

Puluhan Ribu Simpatisan RA Terinformasi Bakal Golput di Pilkada 2024, Benarkah?

banner 120x600
Share :  

HESTEK.CO.ID – Barisan Sahabat RA yang merupakan loyalis politisi senior Rustam H.S Akili, dikabarkan bakal memilih golput di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gorontalo 2024.

Para loyalis yang diketahui merupakan tokoh-tokoh masyarakat diketahui yang telah mengantarkan Rustam Akili dengan basis puluhan ribu suara.

Belum diketahui alasan pasti mereka untuk golput, namun beredar informasi para tokoh itu kecewa atas gagalnya keikutsertaan RA pada kontestasi di Pilgub Gorontalo 2024.

RA dinyatakan tidak memenuhi syarat atau TMS dalam pemeriksaan kesehatan (Rikes) oleh KPU Provinsi Gorontalo.

Merespon kabar tersebut, Rustam Akili yang dimintai keterangan meminta barisan loyalisnya agar tenang.

“Saya sampaikan apa yang terjadi saat ini sudah sesuai mekanisme. Saya kader Nasdem tetap tegak lurus dengan amanat dan perintah partai,” kata Rustam Akili, belum lama ini.

Ia meminta kepada semua pendukungnya untuk sama-sama mensukseskan Pilkada Serentak 2024, tidak golput alias tetap menggunakan hak pilihnya.

“Lewat kesempatan ini saya mengajak kita sekalian untuk tidak golput, dan tetap menggunakan hak pilih dalam Pilkada nanti,” imbuhnya.

“Jangan karena beda pilihan, kita malah tidak menggunakan hak pilih. Ini pesta kita bersama, untuk mencari sosok pemimpin masa depan daerah yang sama-sama kita cintai,” tuntasnya.