HESTEK.CO.ID – Syam T. Ase memastikan diri ikut bertarung dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Gorontalo Tahun 2024.
Hal itu dibuktikan saat dirinya menyambangi 4 (empat) sekretariat Partai Politik (Parpol) di Kabupaten Gorontalo, untuk mengajukan berkas penjaringan sebagai Bakal Calon Bupati (Bacabup).
Keempat parpol itu masing-masing Partai Nasdem, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Dekomrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
“Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, hari ini saya mendaftarkan diri sebagai Calon Bupati Kabupaten Gorontalo 2024, di 4 partai politik,” kata Syam T. Ase, Selasa (07/05/2024).
Ketua DPRD Kabupaten Gorontalo itu mengungkapkan, niatnya mendaftar sebagai Bacabup merupakan bentuk sebuah ikhtiar, melanjutkan dan menyempurnakan pembangunan di Kabupaten Gorontalo.
“Proses pembangunan saat ini terus berjalan. Banyak hal-hal baik yang sudah dilakukan pemerintahan saat ini. Jika nanti saya diamanatkan rakyat memimpin, yang baik ini kita lanjutkan dan yang kurang kita sempurnakan,” ujarnya.
Terkait rekomendasi, ia menyerahkan seluruh mekanismenya kepada masing-masing parpol. Ia berharap mendapatkan rekom dari keempat parpol tersebut, sebagai Calon Bupati (Cabup) Kabupaten Gorontalo 2024-2029.
“Saya sangat berterima kasih kepada empat parpol ini, yang telah memberikan ruang ikut dalam penjaringan Calon Bupati Kabupaten Gorontalo,” tandasnya.
(hsk/oyi)