Berita  

Bantah Tudingan Dukung Ifana, Hendra Hemeto: Jangan Cari Kambing Hitam

Wakil Bupati Gorontalo, Hendra Hemeto. [dok.Istimewa]
 

HESTEK.CO.ID – Wakil Bupati (Wabup) Gorontalo, Hendra Hemeto, menepis tudingan adanya dukungan terhadap laporan Ifana Abdulrahman ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Ia meminta pihak-pihak tertentu tidak memperkeruh suasana dengan mencari ‘kambing hitam’ atas kasus yang menimpa Bupati Nelson Pomalingo saat ini.

“Saya berharap kita fokus pada penyelesaian masalah inti yang berkaitan dengan hal amoral ini. Saya memahami bahwa dalam era digital ini, pesan-pesan bisa direkayasa dengan mudah,” kata Hedra Hemeto, Jumat (18/8/2023).

Lebih lanjut ia mengungkapkan, mencari pembenaran dengan mengkambing hitamkan pihak lain tanpa bukti konkret bukanlah langkah yang baik.

Hendra menegaskan sebagai individu yang menduduki posisi Wakil Bupati, dirinya sangat rentan terhadap tuduhan semacam ini.

“Namun, saya tegaskan sekali lagi, tuduhan ini tidak berdasar dan tidak benar. Terkait pesan chatting yang dituduhkan, kami akan membuktikan kebenarannya dengan melibatkan ahli IT,” ujarnya.

Hendra Hemeto menekankan tanggung jawab penyelesaian atas kasus ini ada pada Bupati Nelson Pomalingo sendiri.

Jika tidak benar, Bupati Nelson diminta menjelaskan secara pribadi kepada publik, bukan melalui orang lain. Apalagi ini menyangkut masalah privasi seseorang.

“Bupati seharusnya menjelaskan secara gentle, mengingat saat ini harga dirinya sudah di obok-obok di hadapan publik. Lembaga adat dan DPRD juga jangan cuma diam, masyarakat membutuhkan kejelasan dalam hal ini,” tegas Hendra.

Terakhir Hendra menuturkan dengan klarifikasi yang tegas dan sikap terbuka ini, ia berharap situasi dapat terselesaikan demi menjaga kepercayaan masyarakat terhadap Pemerintahan Kabupaten Gorontalo.

Pewarta : Oyie Sidikati
Post ADS

Follow Hestek.co.id untuk mendapatkan informasi terkini lainnya. Klik WhatsApp Channel & Google News